header umma faha

JURNAL FAHA: Hujan Karya Allah (@binarbermainbelajar)

Posting Komentar

 

الرَّحِيم الرَّحْمَنِ اللَّهِ بِسْمِ

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

 

Hari ini umma dan kaka memulai tantangan hari keempat Komunitas Binar Bermain Belajar pada malam hari. Alhamdulillah kaka bersemangat menyambut kegiatan hari ini. Pada kegiatan kali ini umma menggunakan ayat Al Araf 57 sebagai berikut :

 

ٱلْمَآءَ فَأَخْرَجْنَا بِهِۦ مِن كُلِّ ٱلثَّمَرَٰتِ ۚ كَذَٰلِكَ نُخْرِجُ ٱلْمَوْتَىٰ لَعَلَّكُمْ تَذَكَّرُونَ

Wa huwallażī yursilur-riyāḥa busyram baina yadai raḥmatih, ḥattā iżā aqallat saḥāban ṡiqālan suqnāhu libaladim mayyitin fa anzalnā bihil-mā`a fa akhrajnā bihī ming kulliṡ-ṡamarāt, każālika nukhrijul-mautā la'allakum tażakkarụn

 

 “Dan Dialah yang meniupkan angin sebagai pembawa berita gembira sebelum kedatangan rahmat-Nya (hujan); hingga apabila angin itu telah membawa awan mendung, Kami halau ke suatu daerah yang tandus, lalu Kami turunkan hujan di daerah itu, maka Kami keluarkan dengan sebab hujan itu pelbagai macam buah-buahan. Seperti itulah Kami membangkitkan orang-orang yang telah mati, mudah-mudahan kamu mengambil pelajaran” (QS. 7:57)

 

Judul Kegiatan        : Hujan Karya Allah

Hari, Tanggal           : Kamis, 5 Agustus 2021

Kategori Kegiatan : Terencana

Ekspresi anak          : Antusias

Tujuan kegiatan     :

-          Agama

Memulai semua kegiatan dengan bacaan basmalah

Mengetahui bahwa Allah menciptakan hujan

-          Motorik

Mengkoordinasikan tangan dan mata

-          Kognitif

Mendapat pengetahuan proses hujan

-          Berpikir simbolik

Mengenal simbol pada komponen proses hujan

-          Seni

Mewarnai proses pembentukkan hujan

-          Sosial emosional

Menunjukkan rasa percaya diri menghasilkan karya sendiri

 

Tahapan kegiatan  :

Kegiatan hari umma awali dengan menyiapkan bahan yang dibutuhkan antara lain poster proses hujan, lembar mewarnai yang serupa dengan poster,  pensil warna. Lalu umma membaca basmalah serta surat al araf ayat 57. Umma membaca terjemahan sembari memberikan  penjelasan mengenai ayat tersebut. Umma kemudian memberi memberi pertanyaan kepada kaka mengenai simbol pada poster proses hujan, sembari menjelaskan proses terjadinya hujan.

 


Refleksi                     :

Kegiatan hari ini kaka Fa ditemanik adik Ha, mereka sangat antusias. Keduanya menyiapkan meja lipat dan duduk pada kasur lantai masing-masing. Mereka bersemangat menerima lembar mewarnai sembari mendengarkan umma memberi penjelasan. Kaka bisa menjawab 50% komponen yang ada pas poster, selebihnya memang hal baru baginya. Kedua sepertinya lebih antusias untuk memulai pada kegiatan mewarnai. Saat proses mewarnai terjadi perebutan pensil dengan warna yang sama dan terjadilah pertengkaran yang berakhir adik harus diungsikan sesaat bersama umma. Kegiatan mewarnai kaka Fa lanjutkan bersama Ayah. Kaka kehilangan semangat untuk menyelesaikan proses mewarnai selepas kepergian adik dan umma.

   

Waalaikumussalam warahmatullahi wabarakatuh

 

#playwithummafaha #30haribermainbersamaanak #idebermainanak #idemainseru #dirumahsaja #gerakanbinar #binarbatch8 #binaractivitychallenge #temamingguan #alam #37bulan #day4

 

Related Posts

Posting Komentar